fbpx
Urban Icon Unveils Paris Van Java Bandung Boutique

Urban Icon Unveils Paris Van Java Bandung Boutique

Urban Icon Bandung butik berlokasi di Paris van Java adalah salah satu toko fashion lifestyle yang dikelola oleh Time International. Cari tahu lebih banyak tentang Urban Icon Bandung di sini.

Urban Icon Bandung


Urban Icon Reopens Its Store at Paris Van Java Bandung with Contemporary Urban Ambiance and Larger Area to Enhance Shopping Experience

Urban Icon PVJ Street Graffiti

FOR IMMEDIATE RELEASE

Bandung, 28 June 2013 – Menghargai besarnya dukungan masyarakat Bandung sejak kami pertama kali datang pada tahun 2006, kami mempersembahkan tampilan baru Urban Icon Paris Van Java Bandung yang kini dapat kamu temukan dengan koleksi merek dan produk fashion terlengkap dengan luas dua kali lebih besar. Dengan interior modern dan konsep kontemporer, butik ini memberi kamu pengalaman unik dalam berbelanja. Pada butik ini, kami menghadirkan karya mural seniman asal Bandung The Yellow Dino yang merepresentasikan gaya street Urban Icon dengan injeksi karakter khas kota Bandung. Para pelanggan Urban Icon dan Paris Van Java, serta para perwakilan media turut merayakan pembukaan butik terbaru ini bersama kami dengan intimate housewarming party.

Kami menciptakan desain interior butik Urban Icon dengan suasana lebih nyaman dan bahkan inspirasional. Salah satu sorotan yang menyebarkan antusiasme pada butik ini adalah mural bergaya urban street graffiti yang kreasi The Yellow Dino yang menjadi sorotan seketika kamu memasuki area butik. Dapat ditemukan di setiap butiknya, mural telah menjadi salah satu karakteristik utama butik Urban Icon. Walaupun begitu, di sinilah pertama kalinya Urban Icon berkolaborasi dengan seniman murni. Sebagai seniman lokal ternama, karya The Yellow Dino telah dipamerkan di berbagai media cetak dan online dalam beberapa tahun terakhir, dengan sederetan karya yang bervariasi dari grafis vektor, instalasi, hingga mainan dan fashion. Datang dari seniman lokal, karya seni ini menggambarkan budaya Sunda dan meneriakkan kreativitas dan kesenian kota Bandung yang terkenal akan keartistikannya.

Sebagai kota mode terpandang, Bandung telah menjadi tujuan utama dalam berlibur untuk turis lokal dan internasional, dimana Paris Van Java menjadi salah satu tempat yang wajib dikunjungi. Karena itu, kami telah hadir pada mal tersebut sejak 2006 sebagai butik Urban Icon pertama yang berdiri sendiri. Seraya kami menghadirkan lebih banyak inovasi, merek-merek fashion terbaru, dan memperluas portfolio kategori produk, kini adalah waktu yang tepat untuk merelokasi butik kami ke area yang lebih besar.

“Kami sangat antusias untuk akhirnya membuka kembali butik Urban Icon untuk komunitas Bandung karena mereka telah memberikan banyak dukungan dalam waktu yang lama. Kami percaya sekarang adalah saat yang tepat untuk mempersembahkan sesuatu yang sangat spesial untuk masyarakat sekitar,” Urban Icon Technical Advisor Marketing, Matthew Mendelsohn menyatakan.

Dengan total area 169 m2, kini kamu dapat menemukan semua koleksi merek Urban Icon di butik yang luas ini. Butik ini pun menawarkan salah satu koleksi terlengkap di antara semua butik kami di Indonesia. Berbagai pilihan produk kami pun dapat kamu pilih sesuai dengan kepribadian unikmu, bervariasi dari koleksi jam tangan Fossil, Marc by Marc Jacobs, Rip Curl, Emporio Armani, DKNY, dan Michael Kors; serta aksesoris Desigual, tas Melie Bianco, dan tas-tas kulit dari Gryson dan IIIbeca yang baru saja diperkenalkan kepada masyarakat Bandung untuk pertama kalinya.

Dengan perpaduan elemen beton dan kayu yang hangat, butik ini memiliki luas dua kali lipat lebih besar dari butik sebelumnya yang terletak tak jauh dari lokasi sekarang. Kamu pun bisa bersantai di area sofa sambil mengisi baterai ponsel di charging station dan men-tweet pose fotomu di depan mural, yang membuatmu tidak ingin beranjak dari butik. Urban Icon Paris Van Java menjadi tempat yang pas untuk bersosialisasi dan menemukan berbagai hal baru untuk komunitas lokal dan turis.

Kami merayakan pembukaan butik ini dengan suasana kekeluargaan bersama para pelanggan kami dan pengunjung Paris Van Java serta teman-teman media. Mereka pun menikmati acara dengan berbagai games seperti dart dan ring toss yang dapat mereka menangkan untuk membawa pulang voucher. Beberapa dari mereka pun terlihat mendapatkan tato temporer di bagian tubuh mereka. Kehangatan dan keakraban pun terasa di antara kami.

Tentang Urban Icon

Urban Icon adalah salah satu perusahaan retail terbesar di Indonesia terutama dalam desain yang unik pada jam tangan dan barang-barang kulit. Kami menyediakan jam tangan terbaik di dunia dan merek aksesoris untuk memberikan tamu kami kesempatan untuk mengubah diri menjadi versi unik mereka sendiri ”Fashion Icon”. Setiap produk dan setiap dan merek di toko kami memiliki cerita yang unik. Tugas kita adalah untuk menempatkan Anda bersama-sama dengan cerita yang paling cocok, siapa Anda sebagai pribadi. Mungkin hal yang paling penting yang membuat kita berbeda adalah fokus kami pada Anda, tamu kami. Meskipun Anda mungkin berjalan keluar dari toko kami dengan jam tangan baru atau tas, sebenarnya tujuan utama kami adalah untuk membuat Anda terlihat fantastis dan merasa tidak kekurangan. Apa yang kami jual hanyalah sebuah produk yang mencerminkan diri Anda sebagai pribadi. Kami bekerja keras untuk melatih tim kami untuk mengidentifikasi persis produk yang tepat untuk Anda, bukan yang kita “ingin” menjual. Jadi sebenarnya, ketika orang bertanya kepada kami apa yang kami lakukan, kami tidak menjual produk, kita membuat orang-orang khusus (seperti Anda) terlihat dan merasa luar biasa! Untungnya kami memiliki beberapa orang yang cukup menakjubkan dalam tim kami yang membantu Anda untuk sampai ke sana.

Urban Icon dapat ditemukan di lokasi-lokasi berikut.

Jakarta : Grand Indonesia, Senayan City, Plaza Indonesia, Mal Kelapa Gading 3, Central Park, Kemang Village.
Bogor : Botani Square
Bandung : Paris Van Java Mall.
Semarang : Paragon Mall.
Surabaya : Grand City, Tunjungan Plaza 4, Galaxy Mal, Ciputra World.
Bali : Beachwalk.
Makassar : Trans Studio Mall.
Online Shop : www.urbanicon.co.id

Untuk informasi lebih lanjut dapat menhubungi:

Alvina Azaria
Senior Public Relations
Time International
E: [email protected]

Anin Muna
Public Relations Executive
Time International
E: [email protected]

One thought on “Urban Icon Unveils Paris Van Java Bandung Boutique

Comments are closed.